8 Selebritis yang Terlihat Aneh di Billboard Music Awards 2013

No comments
Mata Dunia Lain -
[lihat.co.id] - Dalam ajang penghargaan bergengsi, sering kita lihat ada seleb yang tampil sempurna di red carpet, namun ada juga yang gagal memukau karena salah pilihan busana dan riasan. Entah karena sang stylist yang salah memilihkan busana, fashion 9 seleb ini jadi terlihat aneh dan memaksa saat menghadiri acara Billboard Music Awards minggu malam lalu. Seperti apa penampilannya?
seperti dirangkum lihat.co.id dan wolipop

1. Nicki Minaj

[lihat.co.id] - Kita tahu Nicki Minaj suka tampil nyentrik di berbagai acara. Dan untungnya ia tidak memakai makeup menor kali ini. Tapi rambut blonde yang megar disertai gaun yang membuat dada sesak, Nicki jadi terlihat seperti tokoh jahat yang keluar dari serial kartun.

2. Avril Lavigne
[lihat.co.id] - Ingin dianggap 'rock star', Avril justru memilih gaun dari kulit yang berisiko jadi worst dress. Mungkin gaun itu akan tampil lebih baik jika ia mengenakan stiletto hitam. Namun ia malah memadukan dengan gladiator selutut dan riasan rambut ekstensi yang kepanjangan. Penampilannya jadi tak cocok untuk menghadiri red carpet semacam ini.
3. Kesha
[lihat.co.id] - Tampak depan, gaun hitam pendeknya tampak baik-baik saja. Apalagi dengan tambahan ruffle di bagian samping yang mempercantik gaun. Tapi ketika penyanyi 26 tahun itu menghadap samping, Ups! Kemana underwear Kesha? Selain tampak aneh dan tidak pantas, Pahanya juga terlihat lebih besar karena gaun pendek dengan potongan sepinggang itu.

4. Jennifer Morrison
[lihat.co.id] - Gaun menerawang memang jadi pilihan wanita untuk tampil seksi. Tapi aktris dari serial 'House' ini jadi seperti mengenakan lingerie untuk menghadiri red carpet. Gaun yang kelewat seksi untuk menghadiri ajang penghargaan bergengsi.


5. Chloe Moretz
[lihat.co.id] - Aktris muda berusia 16 tahun itu sebenarnya memilih gaun yang tepat untuk wanita seusianya yang tampak stylish dan 'playful'. Tapi sayangnya, potongannya kurang pas di bagian dada dan terlalu naik. Chloe pun jadi terlihat gemuk dengan gaun itu.

6. Jenny McCarthy
[lihat.co.id] - Presenter acara talk show satu ini seperti asal memilih baju untuk menghadiri acara red carpet. Bukannya tampil elegan dan glamour seperti seleb lain, ia justru memilih tank top hitam dan rok beraksen robek dari Tom Ford yang membuat gayanya jadi ke arah punk.
 
 
7. Z LaLa
[lihat.co.id] - Kostumnya memang mencuri perhatian. Tapi Lady Gaga 'wannabe' ini seperti datang dari angkasa luar dengan busana dari alumunium foil itu.

8. Nayer
[lihat.co.id] - Penyanyi yang sudah berkolaborasi dengan musisi seperti Pitbull dan Ne-Yo itu mengajak anjingnya untuk menemani ia di blue carpet. Tapi yang mencuri perhatian bukan saja anjing lucunya, tapi busana yang ia kenakan. Jumpsuit dengan tutup kepala dan terbuka di bagian dada itu rawan malfungsi busana. Salah pose, payudaranya bisa saja 'mengintip'

Related Posts: 8 Selebritis yang Terlihat Aneh di Billboard Music Awards 2013

No comments: 8 Selebritis yang Terlihat Aneh di Billboard Music Awards 2013

Blog Archive